Kamis, 26 Mei 2016

Infertilitas

Info Sehat Alami:
┏━━━━━━━━━━━━━━━━━┓
●   INFOKES    WANITA   ●  
┗━━━━━━━━━━━━━━━━━┛

بسم الله الرحمن الرحيم

Infertilitas
__________________

Definisi infertilitas

→ keadaan belum mendapatkan anak setelah melakukan hubungan suami isteri dengan teratur yaitu rata-rata 2-3 kali (bukan dalam sehari, berturut-turut 2-3 kali) dalam seminggu ( 7 hari) tanpa menggunakan alat kontrasepsi, selama :

○ Satu tahun ( 12 bulan) apabila isteri berusia dibawah 30 tahun, atau
○ Enam bulan apabila isteri berusia disekitar 35 tahunan, atau
○ Tiga bulan apabila isteri berusia lebih dari 38 tahun

❓Mengapa harus hubungan suami isteri 2-3 kali per minggu, apakah sebagai upaya untuk suatu kehamilan ?

→ Sebabnya, kemampuan hidup telur untuk dibuahi dan sperma pria untuk membuahi berkisar antara 2-3 hari, sehingga dalam seminggu akan selalu terjaga untuk mendapatkan suatu pembuahan dengan hubungan 2-3 hari perminggu

❓Mengapa tidak selalu berhasil, walaupun hubungan teratur 2-3 kali perminggu?

→ Keberhasilan pembuahan/ kehamilan artinya, adanya suatu proses menyatu antara sperma dari air mani suami dengan telur (ovum) yang dihasilkan dari indung telur, pada masa subur dari pihak isteri.

Apabila pada masa subur yang relatif singkat, yaitu sekitar 2-3 hari saja, tidak ada sperma yang potensial, dari pihak suami dipertemukan, maka kehamilan kecil kemungkinan terjadi.

Jadi, dengan keteraturan 2-3 kali perminggu, tidak akan ada masa subur yang terlewat, andaikata isteri memang subur.

❓Bagaimana mengenal masa subur isteri?

→ Masa subur, artinya masa keluarnya telur dari indung telur, yang telah memenuhi syarat tertentu, untuk dapat dibuahi, lamanya masa subur dihitung mundur, dari haid yang akan datang, kemudian dikurangi 14 (empat belas) hari.
Masa subur sangat dipengaruhi keteraturan daur haid.

⌛️ Daur haid normal berkisar 28+7 hari, yaitu antara ( 28-7)=21 dan (28+7)=35 hari, jadi sebulan 21-35 hari,
yang penting adalah  hari pertama haid selalu teratur tidak pernah berubah antara 7 hari maju atau 7 hari mundur pada bulan berikutnya.
Haid yang tidak teratur daurnya hampir 70% tidak memiliki masa subur atau dubut anovulasi, tidak mampu menghasilkan telur yang siap dibuahi.

Beberapa sebab istri tidak dapat menghasilkan telur yang siap dibuahi atau tidak ada sama sekali telur yang bisa dihasilkan adalah:

-          Faktor keturunan/ genetik
-          Infeksi
-          Cacat bawaan
-          Akibat obat-obatan
-          Akibat radiasi
-          Kelainan hormon

Diantara sebab-sebab tersebut ada yang dapat diusahakan penyembuhan atau perbaikan sehingga mampu menghasilkan telur, namun ada yang tidak dapat diobati/ diperbaiki.

Penyebab lain infertil pada isteri selain akibat sel telur adalah:

1. Gangguan pada saluran telur menuju rahim
Kebuntuan atau bendungan saluran telur isteri, sehingga telur yang dihasilkan dan siap dibuahi tertahan untuk menyatu dengan sperma oleh karena tertutupnya saluran yang menyatukan kedua benih tersebut, baik disebabkan :
-          Infeksi
-          Tekanan tumor disekitarnya
-          Bawaan sejak lahir

Bilamana hanya satu, saluran telur yang tersumbat masih mungkin hamil, apabila saluran telur yang satu lagi (dikiri atau kanan indung telur) masih berfungsi baik, tidak buntu/ tersumbat.

Tersumbatnya saluran telur ini  umumnya tidak mengakibatkan gejala klinik yang dirasakan wanita, kecuali kesulitan hamil.

2. Kelainan rahim (uterus),
seperti:
○ ukurannya kecil,
○ tidak mampu untuk menerima pembelahan-perlekatan dinding rahim-infeksi rahim
○ adanya reaksi imun seperti alergi pada masa cairan lendir leher rahim/ vagina,
○ alergi,
○ menolak sperma suami,
○ mematikan sperma suami

3. Penyakit menahun isteri,
seperti :
○ TBC yang menyebar,
○  kanker,
○ diabetes yang tidak terkontrol.

⚽️ Dari pihak suami, faktor yang paling sering menyebabkan ketidak-mampuan memperoleh anak , adalah yang utama kelainan sperma, yaitu :

-          Jumlah per cc cairan mani kurang dari 20 juta
-          Bentuk sperma> 50% abnormal
-          Gerakan sperma:> 50% tidak baik gerakannya,

Ketiga unsur tersebut diatas, bisa hanya satu unsur  saja kelainannya, namun bisa gabungan atau seluruhnya unsur tersebut ada pada seorang pria.

Pengobatan tergantung pada apa penyebab dasar dari ketiga kelainan diatas.

Pada umumnya, setiap posisi hubungan suami isteri, selalu memungkinkan terjadinya kehamilan, asalkan dalam masa subur isteri,
karena pada hakekatnya ketika hubungan suami isteri, selalu ada cairan yang mengandung sperma yang masuk ke vagina/rahim isteri,
namun jumlah terbanyak  adalah saat ejakulasi dengan posisi suami diatas, isteri dibawah, kurang lebih 4-5 cc cairan mani yang dikeluarkan dengan kandungan rata-rata sekitar+ 100 juta sperma,
meski hanya satu diantaranya yang akan menembus lapisan telur, menyatu, dan membuahi, kehamilan.

❓ Kapan berkonsultasi ?

→ Pada awal pemeriksaan hendaknya pasangan suami isteri (pasutri) datang konsultasi ke dokter. Pemeriksaan kesehatan umum, kesehatan reproduksi pasutri, kunjungan pertama selain tujuan menentukan apakah pihak isteri atau suami yang bermasalah dalam fungsi reproduksi atau kedua-duanya harus mendapatkan pengobatan kesuburan, baik obat maupun operasi tergantung apa yang menjadi masalahnya.

Langkah-langkah yang harus dilakukan cukup banyak, memerlukan waktu serta biaya yang tidak sedikit, dan inilah yang menjadi salah satu masalah kegagalan kehamilan karena dihentikan sebelum selesai seluruh rangkaian pemeriksaan karena tidak sabar, ingin cepat hamil, kemudian berpindah dokter, terulang lagi, akhirnya pasrah dan mungkin karena faktor usia, menimbulkan kegagalan.

Inseminasi dan bayi tabung, adalah nama umum untuk upaya kehamilan melalui proses teknologi, disebut (secara buatan) bukan cara alami, melalui hubungan suami isteri.
Inseminasi maupun bayi tabung dibagi-bagi lagi dalam beberapa teknik yang cukup rumit, dalam upaya menghasilkan kehamilan, karena sampai saat ini keberhasilan hamil melalui kedua cara tersebut maksimal 40%.

✋ Inseminasi bukan syarat untuk dilakukan bayi tabung,
bisa saja langsung bayi tabung atau inseminasi lebih dahulu.

Hasil yang baik ditentukan oleh :

-          Lama infertile
-          Usia (terutama isteri)
-          Teknik
-          Pengalaman

Semua bersifat individual.

Ada korelasi faktor psikologis/mental dengan sistem hormonal yang mempengaruhi kejadian kehamilan, untuk diketahui bahwa sampai saat ini, walaupun ilmu pengetahuan dan teknologi maju pesat, namun sekitar 30% sebab infertil belum dapat dijelaskan.

Idealnya mengenai hal ini berkonsultasi langsung kepada dokter spesialis kandungan (obsgyn / DSOG) sub spesialis infertility.

و الله أعلم بالصواب

➫ Oleh: dr. Emi Umm Khonsa
Telah dikoreksi oleh dr. Agustin Aisyah, Sp. PK, MKes

Publikasi: Jumat, 13 Syaban 1437H / 20 Mei 2016.

-
Channel Telegram:
» bit.ly/Majmuah_Bikum

Website:
» bikum.web.id

Majmu'ah BIKUM

Kamis, 19 Mei 2016

Penyebab Dan Cara Mengatasi Cegukan

INFO SEHAT KITA:
Penyebab Dan Cara Mengatasi Cegukan  

Cegukan atau singultus merupakan kondisi umum yang dapat dialami oleh semua orang, mulai dari bayi hingga dewasa. Kondisi yang ditandai dengan suara “hik” ini terjadi ketika diafragma, atau membran otot yang memisahkan rongga dada dan rongga perut, mengalami kontraksi.

Cegukan singkat ini diduga terpicu oleh beberapa hal, di antaranya akibat:

☕️Minuman panas

Minuman bersoda

Mengonsumsi makanan pedas

⏭Makan terlalu cepat

Merokok

Stres, takut, atau gembira

Perut yang kembung

Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk membantu menghentikan cegukan lebih cepat, meski cara-cara ini belum terbukti secara medis :

Lakukan posisi telungkup untuk menekan dada Anda ke lantai.

Berbaring atau duduk sambil menarik kedua lutut hingga menyentuh dada.

Bernapas di dalam kantung yang terbuat dari kertas.

Mengecap cuka.

Menelan gula pasir.

Menggigit lemon.

Menahan napas dalam waktu yang relatif singkat.

Minum air dingin secara perlahan-lahan.

(Alodokter)

=-? Share yuk mudah2an menjadi pembuka pintu kebaikan bagi saudara anda dan pahala yang semisal bagi anda yang telah menunjukkan kebaikan.

✅Turut berbagi      info sehat kita join link channelklik http://bit.ly/1W08wtO
https://telegram.me/infosehatkita

Selasa, 17 Mei 2016

Apakah kanker itu?

Info Sehat Alami:
┏━━━━━━━━━━━━━━━━━┓
●     I N F O     M E D I S    ●  
┗━━━━━━━━━━━━━━━━━┛

Apakah kanker itu?

     ✔️ Kanker adalah penyakit akibat pertumbuhan tidak normal dari sel-sel jaringan tubuh yang berubah menjadi sel kanker. Dalam perkembangannya, sel-sel kanker ini dapat menyebar ke bagian tubuh lainnya sehingga dapat menyebabkan kematian.

⚪️ Kanker sering dikenal oleh masyarakat sebagai tumor, padahal tidak semua tumor adalah kanker. Tumor adalah segala benjolan tidak normal atau abnormal. Tumor dibagi dalam 2 golongan, yaitu tumor jinak dan tumor ganas. Kanker adalah istilah umum untuk semua jenis tumor ganas.

Kanker dapat menimpa semua orang, pada setiap bagian tubuh, dan pada semua gologan umur, namun lebih sering menimpa orang yang berusia 40 tahun.

▶️ Umumnya sebelum kanker meluas atau merusak jaringan di sekitarnya, penderita tidak merasakan adanya keluhan ataupun gejala. Bila sudah ada keluhan atau gejala, biasanya penyakitnya sudah lanjut.

7⃣ Ada 7 gejala yang perlu diperhatikan dan diperiksakan lebih lanjut ke dokter untuk memastikan ada atau tidaknya kanker, yaitu:

1⃣. Waktu buang air besar atau kecil ada perubahan kebiasaan atau gangguan.

2⃣. Alat pencernaan terganggu dan susah menelan.

3⃣. Suara serak atau batuk yang tak sembuh-sembuh.

4⃣. Payudara atau di tempat lain ada benjolan (tumor).

5⃣. Andeng-andeng (tahi lalat) yang berubah sifatnya, menjadi semakin besar dan gatal.

5⃣. Darah atau lendir yang abnormal keluar dari tubuh.

6⃣. Adanya koreng atau borok yang tak mau sembuh-sembuh.

           Pencegahan

       Sebagian besar jenis kanker dapat dicegah dengan kebiasaan hidup sehat sejak usia muda dan menghindari faktor-faktor penyebab kanker.

✋ Meskipun penyebab kanker secara pasti belum diketahui, setiap orang dapat melakukan upaya pencegahan dengan cara hidup sehat dan menghindari penyebab kanker:

Mengenai makanan:

~ Mengurangi makanan berlemak yang berlebihan.

~ Lebih banyak makan makanan berserat.

~ Lebih banyak makan sayur-sayuran berwarna serta buah-buahan, beberapa kali sehari
Lebih banyak makan makanan segar.

~ Mengurangi makanan yang telah diawetkan atau disimpan terlalu lama.

~ Membatasi minuman alkohol.

~ Hindari diri dari penyakit akibat hubungan seksual.

~ Hindari kebiasaan merokok.
⚠️Bagi perokok: berhenti merokok. (Tentunya rokok ini telah disebutkan Haram hukumnya dikarenakan mudharatnya yang besar)

~ Upayakan kehidupan seimbang dan hindari stress.

~ Periksakan kesehatan secara berkala dan teratur.

Faktor yang dapat meningkatkan resiko terjadinya kanker

↪️ Bahan Kimia

Zat-zat yang terdapat pada asap rokok dapat menyebabkan berbagai jenis kanker pada perokok dan perokok pasif (orang bukan perokok yang tidak sengaja menghirup asap rokok orang lain) dalam jangka waktu yang lama. Bahan kimia untuk industri serta asap yang mengandung senyawa karbon dapat meningkatkan kemungkinan seorang pekerja industri menderita kanker.

➖ Penyinaran yang berlebihan
Sinar ultra violet yang berasal dari matahari dapat menimbulkan kanker kulit. Sinar radio aktif, sinar X yang berlebihan atau sinar radiasi dapat menimbulkan kanker kulit dan leukemia.

↪️ Virus

Beberapa jenis virus berhubungan erat dengan perubahan sel normal menjadi sel kanker. Jenis virus ini disebut virus penyebab kanker atau virus onkogenik.

#halaman1_kanker

➫ Sumber: Yayasan Kanker Indonesia

Publikasi: Selasa, 3 Sya'ban 1437H / 10 Mei 2016.

Channel Telegram:
» bit.ly/Majmuah_Bikum

Website:
» bikum.web.id

Majmu'ah BIKUM

┏━━━━━━━━━━━━━┓
●     I N F O    M E D I S    ●  
┗━━━━━━━━━━━━━┛

Apakah kanker itu?

〰〰〰〰〰〰〰 #halaman2_kanker

↪️ Hormon

Hormon adalah zat yang dihasilkan kelenjar tubuh yang fungsinya adalah mengatur kegiatan alat-alat tubuh dari selaput tertentu. Pada beberapa penelitian diketahui bahwa pemberian hormon tertentu secara berlebihan dapat menyebabkan peningkatan terjadinya beberapa jenis kanker seperti payudara, rahim, indung telur dan prostat (kelenjar kelamin pria).

↪️ Makanan

Zat atau bahan kimia yang terdapat pada makanan tertentu dapat menyebabkan timbulnya kanker misalnya makanan yang lama tersimpan dan berjamur dapat tercemar oleh aflatoxin.

➖ Aflatoxin adalah zat yang dihasilkan jamur Aspergillus Flavus yang dapat meningkatkan resiko terkena kanker hati.

Pemeriksaan dan Pengobatan Kanker

Bagi yang ada kecurigaan, maka pemeriksaan yang dapat dilakukan adalah:

Pemeriksaan sitologi dan patologi anatomi

⏺ Tes-tes pertanda kanker dalam darah:

● Rontgen
● Mamografi (rontgen khusus untuk payudara)
● Ultrasonografi / USG (memotret alat tubuh bagian dalam)
● Endoskopi (peneropongan alat tubuh bagian dalam)
● Kolposkopi (peneropongan leher rahim)
● Laparoskopi (peneropongan rongga perut)
● Pemotretan lapisan-lapisan tubuh dengan alat CT Scan, MRI (Magnetic Resonance Imaging)

Pengobatan kanker terdiri dari salah satu atau kombinasi dari beberapa prosedur berikut:

◎ Pembedahan (operasi)
◎ Penyinaran (Radio-terapi)
◎ Pemakaian obat-obat
◎ Pembunuh sel kanker (sitostatika/kemoterapi)
◎ Peningkatan daya tahan tubuh (imunoterapi)
◎ Pengobatan dengan hormon
◎ Transplantasi organ.
Stem Cell

Hasil pengobatan terutama tergantung pada stadium atau tingkatan kanker.

Jenis-jenis kanker

Kanker leher rahim (kanker serviks)
Kanker payudara
Penyakit Trofoblas ganas
Kanker kulit
Kanker nasofaring
Kanker paru
Kanker hati
Kanker kelenjar getah bening (Limfoma Malignum)
Kanker usus besar
Kanker darah (Leukemia).

Selesai.

➫ Sumber: Yayasan Kanker Indonesia

Publikasi: Selasa, 3 Sya'ban 1437H / 10 Mei 2016.

Channel Telegram:
» bit.ly/Majmuah_Bikum

Website:
» bikum.web.id

Majmu'ah BIKUM

APA ITU HIV & AIDS ?

AT-THIB HOLISTIC:
┏━━━━━━━━━━━━━━━━┓
●     I N F O  M E D I S    ●  
┗━━━━━━━━━━━━━━━━┛

❓APA ITU HIV & AIDS ?

     Berikut ini akan kami jelaskan HIV & AIDS agar kita bisa mengenali HIV / AIDS untuk kita hindari bersama.

AIDS, APAKAH ITU ?❓

AIDS adalah singkatan dari Acquired Immune Deficiency Syndrome, *Yaitu penyakit yang disebabkan oleh virus HIV (Human Immunodeficiency Virus), yang merusak sistem kekebalan tubuh manusia.*

Akibatnya tubuh menjadi rentan terhadap serangan penyakit. *AIDS bukanlah penyakit turunan, tetapi dapat ditularkan !*

Mengapa Perlu Diwaspadai❓

        # Sudah tersebar dimana-mana termasuk di Indonesia.

        # Menyebar dengan cepat Dapat menyerang semua orang tanpa pandang bulu.

        # Belum ditemukan vaksin untuk mencegah dan obat untuk menyembuhkan.

        # Dapat menyebabkan kematian.

Kenali Ciri - ciri Kalu Kita Terinfeksi AIDS

✋Tidak seorangpun dapat mengetahui apakah seseorang sudah terinfeksi HIV atau belum hanya dengan melihat dari penampilannya. Sebab walaupun mereka sudah terinfeksi HIV gejalanya tidak nampak sampai berkembang menjadi AIDS.

Untuk mengetahuinya apakah kita telah terinfeksi Aids atau tidak adalah dengan melakukan tes HIV melalui tes darah, yaitu untuk mengetahui apakah didalam tubuh terdapat antibodi terhadap HIV.

Jika hasil tes darah negatif, sebaiknya tes diulang setelah 3-6 bulan, karena sejak pertama kali terinfeksi HIV, tubuh kita membutuhkan waktu 3-6 bulan untuk membentuk antibodi. Jadi kalau kita melakukan tes dalam jangka waktu tersebut, maka hasilnya akan negatif walaupun HIV sudah ada didalam tubuh.
Jika hasil tes darah positif, sebaiknya melakukan tes ulang sebanyak 3 kali dan melakukan tes westen blot untuk meyakinkan.

Pemeriksaan Test HIV

✔️ Setiap orang yang merasa dirinya memiliki resiko untuk terinfeksi HIV/AIDS, dapat memeriksakan darahnya di laboratorium khusus di Rumah Sakit besar.

✔️ Sebelum dilakukan pemeriksaan, harus membuat surat persetujuan (informed Consent) dan mendapat pra-tes konseling dan pasca tes konseling yang memadai.

✔️ Pemeriksaan dilakukan dengan mengambil contoh darah.

✔️ Hasil pemeriksaan akan selesai dalam waktu kurang lebih satu minggu.

Hasil Pemeriksaan Negatif "Berarti belum ditemukan zat anti terhadap virus HIV di dalam tubuh kita, karena tubuh manusia memerlukan kurang lebih 3 bulan untuk membuat zat anti. Oleh karena itu dianjurkan untuk mengulangi pemeriksaan tiga bulan berikutnya, dengan catatan menghindari hal-hal yang dapat menularkan virus tersebut selama menunggu pemeriksaan kedua.
Hasil Pemeriksaan Positif ",
sebaiknya melakukan tes lagi dan melakukan tes wetrn blot untuk meyakinkan.

Cara Penularan AIDS

Hubungan seksual dengan pengidap HIV/AIDS tanpa memakai kondom

Transfusi darah dengan darah yang sudah terpapar HIV

Jarum suntik dan benda-benda tajam lainnya bekas dipakai oleh pengidap HIV tanpa disterilisasi dengan benar

Ibu hamil yang terinfeksi HIV dapat juga menularkan kepada janin di dalam kandungan melalui plasenta atau saat persalinan

BAGAIMANA HIV/AIDS TIDAK MENULAR?❓

⚠️ HIV menular terutama melalui perpindahan darah, cairan sperma dan cairan vagina dari seorang pengidap HIV/AIDS kepada orang lain.
〰Jadi penularannya tidak terjadi melalui :

Bersalaman, cium pipi, berpelukan.

Memakai peralatan makan/minum bersama.

⚡️Gigitan nyamuk/serangga

Pemakaian fasilitas umum bersama seperti WC, kolam renang, dll

Penderita HIV/AIDS bersin/batuk di dekat kita

Hidup serumah dengan pengidap HIV/AIDS (asal tidak melakukan hubungan seksual)

#halaman1_HIV_Aids

Publikasi: Jum'at, 6 Sya'ban 1437H / 13 Mei 2016.

Channel Telegram:
» bit.ly/Majmuah_Bikum

Website:
» bikum.web.id

*Majmu'ah BIKUM*

»»»»»»»»»»»»#halaman2_HIV_Aids

❓Apa itu HIV & AIDS

BAGAIMANA AIDS dan INFEKSI HIV DAPAT DICEGAH ?

HIV/AIDS dapat dicegah dengan perilaku sehat dan bertanggung jawab, seperti:

❌Perilaku Sex Abtinance / tidak melakukan hubungan seks sebelum/ diluar nikah.

✔Be faithful /saling setia terhadap pasangannya.

❌Condom /menggunakan kondom jika pasangan mengidap HIV atau jika kita tidak yakin terhadap pasangan kita.

✔Pengamanan Darah Jika memerlukan transfusi darah, korban atau keluarga korban minta kepastian terlebih dahulu bahwa darah yang akan dipakai telah melalui proses screening.

❌Dalam menolong kecelakaan hindari kontak langsung dengan darah, dengan cara menggunakan sarung tangan bila tersedia atau kantong plastik, kain dll, sebagai pengganti.

Penggunaan Jarum Suntik
dan Benda Tajam Lainnya Gunakan peralatan baru atau yang sudah distrerilisasi dengan benar.

PERJALANAN PENYAKIT AIDS

1. Tahap Mulai Terinfeksi HIV.

Seseorang yang terinfeksi HIV, masih kelihatan sehat-sehat saja dan belum menampakkan tanda-tanda penurunan kesehatan yang nyata. Pada tahap ini walaupun orang kelihatan sehat, tapi sudah dapat menularkan HIV kepada orang lain.

2. Tahap Gejala Mulai Terlihat.

Memasuki tahun ke-5 sampai ke-8 gejala mulai tampak, seperti: berat badan turun secara drastis, cepat dan sering merasa lelah, sering deman disertai keringat tanpa sebab yang jelas, terjadi pembesaran kelenjar sekitar leher, ketiak, lipatan paha tanpa sebab yang jelas.

3. Tahap Penyakit AIDS.

Memasuki tahun ke-8 sampai ke-10, timbul penyakit AIDS dimana sistem kekebalan tubuh sudah menurun dan sudah tidak ada lagi perlawanan terhadap penyakit, bahkan penyakit yang tidak berbahayapun akan menjadi penyakit yang mematikan.

4. Tahap Penderita Meninggal.

Pada akhirnya penderita AIDS akan meninggal oleh penyakit oportunistik yang dideritanya.

*Sumber Yayasan Aids*

Publikasi: Jum'at, 6 Sya'ban 1437H / 13 Mei 2016.

Channel Telegram:
» bit.ly/Majmuah_Bikum

Website:
» bikum.web.id

*Majmu'ah BIKUM*

NGOMPOL

AT-THIB HOLISTIC:
┏━━━━━━━━━━━━━━━━━┓
●     INFOKES     ANAK     ●  
┗━━━━━━━━━━━━━━━━━┛

NGOMPOL

✋Tentu ini perkara ini lumrah terjadi pada anak-anak. Hampir tiap anak melewati fase mengompol dalam proses tumbuh kembangnya.

Ngompol atau dikenal juga dengan istilah bedwetting masih umum terjadi pada anak-anak di atas usia 3 tahun.

Anak-anak pada usia ini pada umumnya sudah mempunyai kesadaran untuk tidur dalam kondisi kering dan merasa kurang nyaman saat ngompol.

Ngompol lebih sering dialami anak laki-laki. Mereka umumnya akan langsung terjaga jika merasa ingin buang air kecil saat tidur. Faktanya sekitar 20% anak-anak usia 5-6 tahun masih ngompol, dan ada sekitar 1% sudah berusia remaja.

⏺ FAKTOR PENYEBAB

Mengompol terjadi tanpa faktor kesengajaan dari anak. Beberapa faktor yg dapat menyebabkan ngompol antara lain:

1⃣Pada beberapa anak seringkali perkembangan kandung kemihnya terlambat.

2⃣ Kurang memiliki kepekaan bila kandung kemihnya telah penuh.

3⃣Memiliki gangguan ‘hormon antidiuretik’, yaitu hormon yang bertanggungjawab untuk mengontrol jumlah kemih yang diproduksi ginjal pada malam hari.

ketiga hal tersebut InsyaAllah akan semakin baik seiring perkembangan usia mereka.

4⃣ Faktor genetik atau keturunan, walaupun tidak selalu demikian.

5⃣ Gangguan sembelit, stres, dan mengkonsumsi makanan/minuman berkafein juga dapat memperparah kondisi tersebut.

6⃣Adanya infeksi saluran kemih maupun kelainan kandung kemih.

✔️PENANGANAN

Untuk membantu si kecil mengatasi hal ini, tentunya ia butuh bimbingan kita sebagai orangtua. Jangan memarahi anak karena kejadian ini, sebab jika dia merasa tertekan maka kondisi akan semakin parah.

Ada  beberapa langkah yg  dapat kita lakukan untuk membantu anak melewati fase ngompol ini :

Melakukan toilet training sejak dini. Terutama ketika balita sudah mulai bisa berjalan sendiri.

✅Pertama kali minta anak untuk selalu mengatakan pada antunna jika ingin buang air kecil walaupun masih memakai popok.

Lebih baik lagi jika sudah beralih memakai celana dalam semi popok (training pants) , agar  anak merasa tidak nyaman jika celana nya basah dan akhirnya memilih ke kamar mandi.

✅Pahamkan dengan bahasa yg sederhana bahwa jika ingin buang air kecil harus di kamar mandi.

✅Berikan pujian yg selayaknya jika si kecil sudah mulai bisa melakukan arahan antunna.

Kurangi minum sebelum tidur, hindari cokelat, teh, kafein di malam hari

Buang air kecil sebelum tidur

Membangunkan anak di malam hari untuk buang air kecil

#halaman1_ngompol

و الله أعلم بالصواب

➫ Oleh: #dr_Sophia Ummu Ahmad, Telah dikoreksi oleh dr. Agustin Aisyah, Sp. PK, MKes

Publikasi: Selasa, 10 Sya'ban 1437H / 17 Mei 2016.

Channel Telegram:
» bit.ly/Majmuah_Bikum

Website:
» bikum.web.id

Majmu'ah BIKUM

┏━━━━━━━━━━━━━┓
●     INFOKES    ANAK     ●  
┗━━━━━━━━━━━━━┛

Ngompol 
      -bagian.2-

☝️Perlu diketahui juga tahap-tahap perkembangan kandung kemih sesuai dengan usia anak, yaitu :

1⃣ Neonatus,  berkemih  terjadi  secara spontan  dan  merupakan  refleks  medula spinalis.  Bila  jumlah  urin  bertambah,  kandung  kemih  mengembang  dan terjadi  refleks  yang  menimbulkan  kontraksi   dan  relaksasi otot  pada kandung kemih.

2⃣ Usia  1-2  tahun,  kapasitas  kandung  kemih  bertambah  serta maturasi  lobus frontalis  dan  parietalis  otak.  Sehingga  anak  sudah  menyadari  bila  kandung kemih  penuh  tapi  belum  mampu  mengendalikan  miksi.

3⃣  Usia  2,5  tahun,  anak sudah  tahu cara  dan  guna  miksi  sehingga  anak  sudah dapat  mengendalikan  kandung kemih sesuai  tempat  dan  waktu miksi.

4⃣ Usia  3 tahun,  anak akan pergi  ke  kamar  mandi  bila  ingin  miksi  dan sudah dapat  menahan  miksi  dalam  waktu  yang cukup  lama,  terutama  saat bermain dan  biasanya  akan  miksi  sekitar  8-14  kali  /  hari.  Pada  usia  ini usia ini  anak sudah  dapat  mengendalikan  miksi  pada  siang hari,  pada  malam hari  75%  anak usia  3,5 tahun  sudah  tidak  mengalami  nocturnal  enuresis (mengompol).

5⃣ Usia  4,5 tahun,  anak sudah dapat  mengendalikan kandung kemih  secara lengkap.

6⃣ Usia  5 tahun,  anak akan  miksi  sebanyak 5-8 kali  /  hari  dan  akan  menolak miksi  bukan  di tempatnya.

Kapan Kasus ngompol pada anak memerlukan  interfensi medis❓

Menurut terjadinya, ngompol dapat dibagi dua yaitu :

1⃣Enuresis/Ngompol Primer – ngompol yang terjadi pada  bayi dan balita.

▶️ Kebiasaan ngompol primer ini bisa hilang dengan sendiri ketika anak sudah berusia 6 - 7 tahun. Didukung dengan beberapa cara yg telah dipaparkan di awal.

Biasanya anak perempuan akan berhenti mengompol ketika sudah berumur 6 tahun sedangkan anak laki-laki akan berhenti mengompol pada usia 7 tahun.

2⃣Enuresis/Ngompol Sekunder – ngompol yang kembali terjadi setelah sang anak tidak pernah ngompol lagi minimal 6 bulan.

Biasanya ini disebabkan oleh  faktor penyakit. Faktor inilah yang menjadi penyebab utama terjadinya ngompol sekunder, antara lain:

✅Infeksi saluran kemih

✅ Gangguan metabolisme

✅ Tekanan berlebihan pada kandung kencing. Terutama disebabkan oleh karena gangguan pengeluaran kotoran sehingga akumulasi kotoran pada usus besar akan menekan kandung kencing.

✅ Gangguan saraf tulang
belakang.

✅ Gangguan pada pusat saraf yang mengontrol buang air kecil.

✅ Dan lain-lain

Ngompol sekunder inilah yang memerlukan interfensi Medis.

Bagaimana mendiagnosis penyebab ngompol❓

Umumnya, wawancara lengkap tentang riwayat keluhan yang dialami pasien dan pemeriksaan fisik sudah bisa memberikan gambaran tentang penyebab terjadinya ngompol sekunder.

Akan lebih lengkap lagi bila ditambahkan dengan pemeriksaan urine dan biakan kuman urine. Pada ngompol sekunder kadang diperlukan pemeriksaan radiologi dan laboratorium yang lebih lengkap.

Bagaimana mengobati ngompol sekunder?

Pengobatan ngompol sekunder sangat tergantung dari penyebab yang mendasarinya. Dengan diobatinya penyakit yang mendasari maka diharapkan gangguan ngompol tidak akan terjadi lagi. Keberhasilan dari pengobatan ini tergantung dari keberhasilan dalam menemukan dan mengobati penyakit yang mendasari tersebut.

Umumnya akan diobati secara rawat jalan. Anak tidak perlu opname di rumah sakit terkecuali enuresis tersebut dipengaruhi oleh penyakit ginjal dan kandung kemih yang serius serta membutuhkan penanganan medis secepatnya

#halaman2_ngompol

و الله أعلم بالصواب

➫ Oleh: #dr_Sophia Ummu Ahmad, Telah dikoreksi oleh dr. Agustin Aisyah, Sp. PK, MKes

Publikasi: Selasa, 10 Sya'ban 1437H / 17 Mei 2016.

Channel Telegram:
» bit.ly/Majmuah_Bikum

Website:
» bikum.web.id

Majmu'ah BIKUM

Sabtu, 14 Mei 2016

Membuat Random Post Widget Untuk Blogger dengan ThumbNail yang cepat Loadingnya

Membuat Random Post Widget Untuk Blogger dengan ThumbNail yang cepat Loadingnya

Langsung aja:

Langkah 1:
Masuk ke blogger dan log in
Lalu pilih Layout

Langkah 2:
Pilih Add Gagdet lalu pilih HTML/JavaScript

Langkah 3:
Lalu masukkan script berikut ini ke contentbox


=============


<style>

#random-posts img {

    border-radius: 10px;

    float: left;

    margin-right: 5px;

    width: 75px;

    height: 75px;

    background-color: #F5F5F5;

    padding: 3px;

    transition: all 0.2s linear 0s;

}


#random-posts img:hover {

    opacity: 0.6;

}


ul#random-posts {

    list-style-type: none;

    padding: 0px;

}


#random-posts a {

    font-size: 12px;

    text-transform: uppercase;

    padding: 0px auto 5px;

}


#random-posts a:hover {

    text-decoration: none;

}


.random-summary {

    font-size: 11px;

    background: none;

    padding: 5px;

    margin-right: 8px;

}


#random-posts li {

    margin-bottom: 10px;

    border-bottom: 1px solid #EEEEEE;

    padding: 4px;

}

</style>

<ul id='random-posts'>

<script type='text/javaScript'>

var randomposts_number = 5;

var randomposts_chars = 110;

var randomposts_details = 'yes';

var randomposts_comments = 'Comments';

var randomposts_commentsd = 'Comments Disabled';

var randomposts_current = [];

var total_randomposts = 0;

var randomposts_current = new Array(randomposts_number);


function randomposts(json) {

    total_randomposts = json.feed.openSearch$totalResults.$t

}

document.write('<script type="text/javascript" src="/feeds/posts/default?alt=json-in-script&max-results=0&callback=randomposts"></script>');


function getvalue() {

    for (var i = 0; i < randomposts_number; i++) {

        var found = false;

        var rndValue = get_random();

        for (var j = 0; j < randomposts_current.length; j++) {

            if (randomposts_current[j] == rndValue) {

                found = true;

                break

            }

        };

        if (found) {

            i--

        } else {

            randomposts_current[i] = rndValue

        }

    }

};


function get_random() {

    var ranNum = 1 + Math.round(Math.random() * (total_randomposts - 1));

    return ranNum

};

</script>

<script type='text/javaScript'>

function random_posts(json) {

    for (var i = 0; i < randomposts_number; i++) {

        var entry = json.feed.entry[i];

        var randompoststitle = entry.title.$t;

        if ('content' in entry) {

            var randompostsnippet = entry.content.$t

        } else {

            if ('summary' in entry) {

                var randompostsnippet = entry.summary.$t

            } else {

                var randompostsnippet = "";

            }

        };

        randompostsnippet = randompostsnippet.replace(/<[^>]*>/g, "");

        if (randompostsnippet.length < randomposts_chars) {

            var randomposts_snippet = randompostsnippet

        } else {

            randompostsnippet = randompostsnippet.substring(0, randomposts_chars);

            var whitespace = randompostsnippet.lastIndexOf(" ");

            randomposts_snippet = randompostsnippet.substring(0, whitespace) + "&#133;";

        };

        for (var j = 0; j < entry.link.length; j++) {

            if ('thr$total' in entry) {

                var randomposts_commentsnum = entry.thr$total.$t + ' ' + randomposts_comments

            } else {

                randomposts_commentsnum = randomposts_commentsd

            }; if (entry.link[j].rel == 'alternate') {

                var randompostsurl = entry.link[j].href;

                var randomposts_date = entry.published.$t;

                if ('media$thumbnail' in entry) {

                    var randompoststhumb = entry.media$thumbnail.url

                } else {

                    randompoststhumb = "https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhiOCG83mxPN9ZErN5dkOYboPp2rvH0xTadJ_D6uyuSJDEAHPf5ULrd5s22Av9xVX-3BouZFAvTCks9mpPgNQ7zTi1Mes2ilWUl-i4A5LBO7KK3bTlm29TQ49TnjKZPwobEYDhTnNlXAqU/s1600/no_thumb.png"

                }

            }

        };

        document.write('<li>');

        document.write('<a href="' + randompostsurl + '" rel="nofollow"><img alt="' + randompoststitle + '" src="' + randompoststhumb + '"/></a>');

        document.write('<div><a href="' + randompostsurl + '" rel="nofollow">' + randompoststitle + '</a></div>');

        if (randomposts_details == 'yes') {

            document.write('<span><div  class="random-info">' + randomposts_date.substring(8, 10) + '.' + randomposts_date.substring(5, 7) + '.' + randomposts_date.substring(0, 4) + ' - ' + randomposts_commentsnum) + '</div></span>'

        };

        document.write('<br/><div class="random-summary">' + randomposts_snippet + '</div><div style="clear:both"></div></li>')

    }

};

getvalue();

for (var i = 0; i < randomposts_number; i++) {

    document.write('<script type="text/javascript" src="/feeds/posts/default?alt=json-in-script&start-index=' + randomposts_current[i] + '&max-results=1&callback=random_posts"></script>')

};

</script>

</ul>





===========

Settingan:
- Ukuran Thumbnail: Ganti Height dan Weight nya dari 75px ke nilai yang lain.

- Panjang Text Summary: Ganti nilai dari var randomposts_chars=110 ke nilai yang lain.

- Post info: Jika anda ingin menghapus tanggal postingan dan comentarnya, ganti nilai 'yes' pada var randomposts_details='yes' menjadi 'no;.

- Font size: mengubah ukuran font untuk text judul 12px dan text summary 11px menjadi nilai yang lain.


Sumber: http://bit.ly/1R2mGGt

Kamis, 12 Mei 2016

APLIKASI KAMUS BAHASA ARAB UNTUK ANDROID

⛽️
--------
Versi APK untuk smartphone:
"APLIKASI KAMUS BAHASA ARAB UNTUK ANDROID"

Ada 2 jenis:

_____________________

Ukuran File 3 MB
Kamus ALMUNAWWIR

▪️ Menerjemahkan Bahasa Arab ke Bahasa Indonesia dan sebaliknya dari Bahasa Indonesia ke Bahasa Arab dengan sangat mudah dan praktis.
▪️Cukup ketik kata yang ingin dicari tanpa harus merubah settingan bahasa, kamus secara otomatis menerjemahkan.
_____________________

Ukuran File 7,7 MB
Alkamous ALMU'JAM AS SYAMIL

▪️ Mendeskripsikan kata khusus Bahasa Arab ke dalam maknanya yang lebih rinci.
▪️ Cocok digunakan untuk mengetahui makna suatu kata bahasa arab yang masih asing bagi kita.
_____________________

Sumber:
telegram.me/salafykolaka
telegram.me/AppSalafy2

Tag:
#kamus #bahasa #arab
#almunawwir #almujam

⚙ Petunjuk: setelah download, klik tanda terus pilih OK (untuk install)

____________________
مجموعـــــة توزيع الفـــــــوائد

telegram.me/ForumBerbagiFaidah [FBF]
www.alfawaaid.net

Senin, 09 Mei 2016

Flu Singapura

Flu Singapura
☄☄☄☄☄☄☄☄☄☄☄

Pengertian Flu Singapura
    
Flu Singapura atau biasa dikenal juga dengan penyakit Kaki, Tangan, dan Mulut
merupakan infeksi menular yang disebabkan oleh virus.
Penyakit ini biasanya menyerang anak kecil tapi bisa juga terjadi pada orang dewasa.

Pengidap flu Singapura biasanya mengalami bintil-bintil air dan luka-luka di sekitar atau di mulut, tangan dan kaki. Tapi, terkadang luka-luka tersebut juga muncul di siku tangan, bokong, lutut, dan lipat paha.

Gejala Flu Singapura

Masa inkubasi flu Singapura berlangsung kurang lebih satu minggu sebelum munculnya tanda dan gejalanya, yaitu:

Demam tinggi.
Sakit tenggorokan.
Hilangnya nafsu makan.
Muncul luka seperti melepuh berwarna merah di lidah, gusi, dan bagian dalam pipi.
Ruam merah
Bayi dan balita akan rewel dan mudah marah.
Sakit perut.
Muntah.
Batuk.

Umumnya, penyakit flu Singapura diawali dengan munculnya demam. Setelah itu, sekitar satu atau dua hari, akan muncul tukak atau luka di sekitar gusi, lidah, dan pipi bagian dalam.
Kondisi inilah yang bisa membuat  kesakitan saat minum, makan, atau menelan. Tidak lama setelahnya, ruam muncul di sekitar telapak tangan dan kaki, serta terkadang pada bokong dan selangkangan.

Kebanyakan kasus flu Singapura, penderita tidak membutuhkan bantuan medis, karena gejala-gejala penyakit akan mereda dengan sendirinya dalam waktu tujuh hari tanpa penanganan apa pun.

☝ Tapi jika penderita mengalami dehidrasi, gejala tidak membaik dalam waktu satu minggu, dan muncul gejala fisik lainnya, segera berkonsultasi dengan dokter.

sekilas tentang Flu singapura

Wallahu'alam
WA INFORMASI OBAT
Turut mempublikasikan INFO SEHAT ALAMI
bit.ly/infosehatalami

Minggu, 08 Mei 2016

Mengenal Berbagai Jenis Beras

┏━━━━━━━━━━━━━┓
●   I N F O    G I Z I   ●  
┗━━━━━━━━━━━━━┛

بسم الله الرحمن الرحيم

Mengenal Berbagai Jenis Beras

Alhamdulillah, pada kesempatan ini kita kan lanjutkan pembahasan mengenai :

Beras Merah

Beras merah adalah beras yang ketika kulit luarnya(sekam) sudah dikupas,akan meninggalkan biji yang memiliki lapisan (bekatul) yang berwarna kemerahan.

Dari segi popularitas, beras merah kalah jauh dibanding beras putih. Dari segi rasa, beras putih juga lebih enak karena rasanya sedikit lebih manis.

Namun jika dilihat dari kandungan nutrisinya, beras merah memiliki kandungan gizi yang lebih tinggi.

Meski sama-sama beras, namun secara genetik beras merah dan beras putih berbeda.

Warna merah pada beras merah berasal dari zat warna alami antosianin yang mempunyai sifat antioksidan, antikanker, antihipertensi, dan antihiperglikemik.

Beras merah umumnya merupakan beras tumbuk (pecah kulit) yang dipisahkan bagian sekamnya saja.

Proses ini hanya sedikit merusak kandungan gizi beras.

Sedangkan beras putih umumnya merupakan beras giling atau poles, yang bersih dari kulit ari dan lembaga. 

✏Keunggulan beras merah daripada beras putih adalah, mengandung serat sekitar 14% dari total kebutuhan serat harian kita. 

✏Serat sangat dibutuhkan oleh kesehatan kita, terutama untuk mengurangi kolesterol, menjaga tingkat gula darah, mencegah kanker, dan mencegah sembelit.

✏Beras merah mengandung zat yang disebut dengan antosianin. Zat tersebutlah yang terdapat pada lapisan berwarna merah pada beras merah.

✏Antosianin tersebut memiliki banyak manfaat juga untuk kesehatan tubuh manusia, mulai dari sebagai antioksidan, antikanker, antiglisemik dan juga antihipertensi.

✏ Selain itu kalori beras merah juga rendah sehingga aman dikonsumsi.

✏Kandungan zat gizi penting dalam beras merah diantaranya adalah serat, vitamin, mineral, minyak esensial, vitamin B, vitamin A, fosfor, selenium, magnesium, mangandan kalium.

Beras merah paling banyak dibudidayakan di Asia, namun sayangnya produksinya lebih rendah, sehingga harganya lebih mahal dan lebih sulit didapat.

Selain itu, beras merah juga lebih cepat rusak, atau tidak memiliki ketahanan simpan yang tinggi seperti halnya beras putih.

Nasi dari beras merah rasanya kurang enak dan lebih kasar jika dimakan daripada nasi dari beras putih.

#halaman1_#Berasmerah

➫ Oleh: Tim Gizi
Telah dikoreksi dr. Agustin Aisyah, Sp. PK, MKes

Publikasi: Jumat, 28 Rajab 1437H / 6 Mei 2016.

Channel Telegram:
» bit.ly/Majmuah_Bikum

Website:
» bikum.web.id

Majmu'ah BIKUM
------------------#Halaman2_#Berasmerah

Manfaat Beras Merah untuk Kesehatan

1⃣ Beras Merah Menimbulkan Rasa Kenyang Lebih Lama

Karbohidrat yang ada pada beras merah, jenisnya kompleks.
  Karbohidrat kompleks sendiri diartikan sebagai karbohidrat yang tersusun dari banyak molekul gula yang tinggi akan serat, vitamin, dan mineral.
  Karena keadaan ini menjadikan karbohidrat kompleks lebih lama diserap oleh tubuh dan membuat perut akan merasa kenyang lebih lama.

2⃣ Bagus Untuk Sistem Pencernaan

  Jumlah serat pada beras merah 6 kali lipat lebih tinggi daripada beras putih, sehingga saluran cerna akan terjaga kesehatannya.
Serat juga membawa fungsi lain untuk mengontrol gula darah, menurunkan risiko kanker dan wasir, serta menurunkan kadar kolesterol darah.

3⃣Mengandung Mineral Penting Untuk Menepis Radikal Bebas

Beras merah menjadi sumber mineral yang baik untuk tubuh. Beberapa diantaranya adalah mangan dan seng.
 Mineral pertama: mangan, bertugas untuk menyiapkan energi bagi tubuh untuk mendukung berbagai aktivitas.
Mangan juga termasuk ke dalam elemen penting dari enzim yang memiliki sifat antioksidan untuk melindungi tubuh dari radikal bebas yang terbentuk setelah tubuh memperoleh energi.
Sementara mineral kedua: seng (zinc) memiliki aktivitas menyembuhkan luka dan menjaga mekanisme pertahanan tubuh (imunitas) agar berfungsi maksimal.
Seng juga minreal yang bertindak sebagai antioksidan yang mendukung kinerja mangan atau zat besi untuk melindungi tubuh dari radikal bebas yang bisa merusak jaringan dan sel dalam tubuh.

4⃣ Menurunkan Glukosa Darah

Beras merah mengandung serat tinggi yang mampu memperlambat masuknya glukosa ke dalam darah.
  Beras merah memiliki indeks glikemik yang rendah. Indeks glikemik merupakan angka yang menunjukkan potensi meningkatnya gula darah yang berasal dari karbohidrat.
  Dengan indeks glikemik yang rendah, beras merah mempunyai andil dalam mengatur kadar gula darah dan juga produksi insulin.
Selain itu, beras merah adalah sumber energi baik yang diperlukan tubuh.

➫ Oleh: Tim Gizi
Telah dikoreksi dr. Agustin Aisyah, Sp. PK, MKes

Publikasi: Jumat, 28 Rajab 1437H / 6 Mei 2016.

Channel Telegram:
» bit.ly/Majmuah_Bikum

Website:
» bikum.web.id

Majmu'ah BIKUM
-----------------
#Halaman3_#Berashitam

Beras Hitam

Beras hitam tergolong langka karena hanya terdapat di Asia.
Pada masa China kuno, beras hitam dikenal sebagai beras terlarang karena tidak boleh dikonsumsi oleh sembarang orang dan hanya terbatas di kalangan istana.

Warna hitamnya disebabkan karena kulit ari dan endosperm yang memproduksi antosianin dengan intensitas tinggi sehingga berwarna ungu pekat mendekati hitam.

Penelitian menunjukan bahwa semakin gelap warna beras, maka kandungan pigmen antioksidannya juga semakin banyak.

Beras ini juga mengandung anti-oksidan lainnya dalam bentuk flavonoid yang kandungannya lima kali lipat lebih tinggi dibanding flavonoid dalam beras putih biasa.

Karena tidak mengalami proses penggilingan yang berulang-ulang seperti beras putih, beras yang beraroma khas dan berwarna ungu setelah ditanak ini, memiliki kandungan serat yang tinggi.

Jika mengamati komposisi kandungan gizinya, beras hitam justru mengandung komposisi gizi jauh lebih baik dibanding beras merah.

Berdasarkan Daftar Komposisi Bahan Makanan (DKBM) yang dikeluarkan oleh Persatuan Ahli Gizi Indonesia (Persagi) beras hitam kaliumnya lebih tinggi sebanyak 105 mg dibandingkan dengan beras merah yang hanya 85 mg (pada 100 g bahan makanan).

Selain itu, hasil analisis Laboratorium Pangan dan Gizi Pusat Antar Universitas (PAU) Universitas Gadjah Mada menunjukkan kadar protein beras hitam 7,88 %, lebih tinggi ketimbang beras putih yang memiliki kadar protein sebesar 6,8 %.

Namun, kandungan karbohidratnya hanya 74,81%, sedikit lebih kecil dibandingkan beras putih yang 78,9%.  Semua senyawa kimia tersebut banyak terdapat di bagian kulit padi atau bekatulnya.

Kadar antosianin beras hitam ini jauh lebih tinggi dibanding buah blueberi, antosianin diketahui berfungsi dalam menurunkan kadar asam urat darah.

Antosianin dan vitamin E adalah senyawa antioksidan yang dapat menangkal proses oksidasi radikal bebas dalam tubuh.

Beras hitam juga sangat baik bagi penderita anemia dan diabetes bila dikonsumsi rutin.

Bagi penderita anemia kandungan mineral tinggi yang terdapat pada beras hitam dapat membantu meningkatkan sel-sel darah merah.

Sedangkan, bagi penderita diabetes beras hitam sangat baik dikonsumsi karena mengandung tinggi serat dan kadar gula yang rendah.

Beberapa khasiat penting lainnya dari beras hitam antara lain mampu mencegah tumor atau kanker, mengurangi kolestrol darah, mencegah gangguan ginjal, mencegah diabetes, dan memperbaiki kerusakan hati.

--------- Selesai ----------

و الله أعلم بالصواب

➫ Oleh: Tim Gizi
Telah dikoreksi dr. Agustin Aisyah, Sp. PK, MKes

Publikasi: Jumat, 28 Rajab 1437H / 6 Mei 2016.

Channel Telegram:
» bit.ly/Majmuah_Bikum

Website:
» bikum.web.id

Majmu'ah BIKUM

Makanan apa saja yang Mengandung Sumber Vitamin D?


Makanan apa saja yang Mengandung Sumber Vitamin D?

1. Susu

Baik susu sapi maupun kambing, keduanya sama-sama memiliki kandungan vitamin D dan kalsium yang baik. Hanya saja kandungan nutrisi kedua jenis susu tersebut berbeda.
Susu sapi memiliki kandungan kalsium dan vitamin D sebanyak 50% sedangkan pada susu kambing hanya mengandung 31% saja dalam satu gelas.

2. Telur

Telur bukan hanya terkenal akan proteinnya saja. Tetapi telur juga mengandung vitamin D meskipun jumlahnya tidak banyak. Vitamin D pada telur hanya ditemukan pada bagian kuning telur saja. Kandungan vitamin D pada telur bisa mencapai 25 IU. Dengan mengkonsumsi telur setiap hari terutama saat sarapan pagi, sudah bisa memenuhi kebutuhan vitamin D pada tubuh hingga 10%. Agar lebih maksimal meminum susu setelah memakan telur.

3. Ikan salmon

Salmon mengandung omega 3 dan vitamin B12 yang sangat tinggi. Vitamin D pada ikan ini lebih besar jika dibandingkan dengan sumber vitamin D lainnya. Vitamin D yang terkandung pada ikan salmon sangat baik untuk perkembangan otak anak dan untuk janin yang ada pada ibu hamil.

4. Udang

Udang kaya sekali akan protein yang bagus sekali untuk perkembangan otak anak. Selain protein, udang mengandung omega 3 yang tinggi tetapi memiliki kandungan lemak dan kalori yang rendah. Udang juga mengandung kadar zinc meskipun tak terlalu banyak. Zinc adalah jenis mineral yang bisa menjaga sistem kekebalan tubuh .

Tak hanya itu saja, ternyata keluarga lobster ini juga mengandung vitamin D yang tinggi. Vitamin D yang terkandung dalam udang sekitar 129 IU tiap ukuran 85 gram. Dengan ukuran tersebut, udang sudah bisa memenuhi kebutuhan tubuh akan vitamin D kurang lebih 32%.

5. Tahu

Tahu tak hanya mengandung protein tetapi juga mengandung vitamin D. Kandungan vitamin D dalam tahu ternyata sudah bisa memenuhi kebutuhan tubuh akan vitamin D dan protein.

6. Keju

Jenis keju yang paling tinggi kandungan vitamin D adalah keju ricotta. Keju ricotta memiliki kadar vitamin D paling tinggi dibandingkan dengan jenis keju yang lain. untuk menemukan jenis keju yang satu ini cukup susah ditemui. Jadi, tak mengapa jika mengkonsumsi keju jenis lain. Karena keju jenis lain juga tetap mengandung vitamin D.

7. Sereal

Sereal mengandung vitamin D yang baik sekali untuk kesehatan tulang orang dewasa. Kadar vitamin D dalam setiap produk sereal berbeda-beda. Jadi sebelum membeli bacalah kadar vitamin D pada informasi gizi yang terletak pada kemasan sereal. Agar lebih lezat, bisa menambahkan susu saat mengkonsumsi sereal. Sereal ini sangat cocok dimakan saat pagi hari sebelum memulai aktivitas.

8. Jamur

Jamur memiliki kandungan vitamin D meskipun tidak banyak. Jamur hanya mampu memenuhi kebutuhan vitamin D harian sebanyak 4% saja. Jika menginginkan kadar vitamin D pada jamur meningkat, anda bisa menjemur nya di bawah sinar matahari pagi selama 30 menit hingga 1 jam. Dengan menjemur nya di bawah sinar matahari, kandungan vitamin D jamur bisa meningkat hingga 400% dari semula.

9. Minyak Hati ikan cod

kandungan vitamin D dan asam lemak omega-3 di dalamnya sangat banyak dan bagus untuk kesehatan tubuh.

10. Kedelai

Kacang kedelai merupakan sumber vitamin D yang sangat baik. Begitu juga dengan olahannya seperti tahu atau tempe. Jika tidak menyukai susu sapi atau alergi, bisa menggantinya dengan susu kedelai. Selain kaya vitamin D, susu kedelai juga merupakan sumber protein yang baik.

Wallahu'alam

dr berbagai sumber
Grup WA INFORMASI OBAT
telegram.me/infosehatalami